Visi dan Misi

Yayasan Badan Wakaf Ma’had Islam merupakan organisasi wakaf yang berazaskan Pancasila dengan aqidah Ahlus Sunnah wal Jama’ah dan bermadzab Asy-Syafi’i dengan tetap menghormati Madzab Hanafi, Madzab Maliki dan Madzab Hambali.

 

VISI

Mencetak kader-kader muslim intelek yang berakhlaqul karimah, energik, cerdas, kreatif, inovatif, sosial kemasyarakatan dan berkualitas serta berjiwa kewirausahaan

 

MISI

Pendidikan

- Menyelenggarakan lembaga pendidikan formal dari tingkat pra sekolah, dasar sampai dengan perguruan tinggi

- Menyelenggarakan pendidikan non-formal

- Menyelenggarakan panti-panti asuhan bagi anak yatim dan panti-panti jompo bagi usia lanjut

- Menyelenggarakan usaha lainnya yang terkait

Keagamaan

- Menyelenggarakan pendidikan dan peningkatan Bahasa Arab dan Pengetahuan Agama (Boarding School/Pondok Pesantren)

- Menyelenggarakan Majelis-majelis ta’lim dan kursus-kursus keagamaan

- Mendirikan sarana peribadatan

- Menyelenggarakan usaha lainnya yang terkait

Kemanusiaan

- Memberikan bantuan kepada anak-anak yatim, fakir miskin dan orang-orang jompo

- Memberi bantuan kepada masyarakat korban bencana alam

- Kegiatan usaha lainnya yang terkait

 

Usaha

Melaksanakan kegiatan-kegiatan usaha lain yang sah, dalam artikata yang seluas-luasnya yang bermanfaat bagi kemajuan yayasan dalam rangka pelaksanaan maksud dan tujuan yayasan sepanjang tidak bertentangan dengan Anggaran Dasar Yayasan dan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

INFORMASI PEMBAYARAN